solusi untuk masalah kesehatan

Cara Mengobati Jerawat dengan Tomat

by Admin , at 1:31 AM , has 0 comments
Cara mengobati jerawat dengan tomat - Mengobati jerawat dengan cara alami lebih banyak dipilih oleh sebagian orang. Mungkin dikarenakan penggunaan obat kimia yang tidak sesuai dengan yang diharapkan. Jika hal ini juga yang ingin Anda lakukan, dapat mencoba tips yang satu ini. Yaitu penggunaan tomat untuk mengobati jerawat.

Manfaat tomat

Tomat adalah termasuk buah-buahan yang sehat karena banyak mengandung nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh. Salah satunya adalah kandungan antioksidannya yang cukup tinggi. Dalam hal mengobati jerawat kandungan astringent yang terkandung dapat membantu mengurangi minyak berlebih pada wajah, selain itu vitamin A dan C yang terkandung dalam tomat dapat membantu pembentukan sel kulit baru.

Cara terbaik mengobati jerawat dengan tomat

Selain mengobati jerawat menggunakan tomat dengan cara dimakan, tomat juga dapat digunakan secara langsung pada bagian kulit yang berjerawat. Untuk menggunakan tomat secara langsung dapat dihaluskan terlebih dahulu atau dipotong saja. Berikut ini adalah beberapa caranya.

cara mengobati jerawat dengan tomat
cara mengobati jerawat dengan tomat
Tomat dijadikan masker

Cukup dengan mengupas kulit dan membuang bijinya, kemudian oleskan tomat pada wajah. Biarkan selama satujam atau lebih, setelah itu bilas dengan air hangat seraya dipijat dengan jari. Lakukan hal ini secara rutin sampai terlihat hasilnya.

Tomat dan alpukat dijadikan masker

Buah alpukat diketahui mengandung sifat antiseptik dan melembabkan kulit. Sehingga akan sangat efektif hasilnya apabila dikombinasikan dengan tomat. Haluskan daging alpukat dan campur dengan tomat yang kemudian digunakan untuk masker. Setelah 30 menit sampai satu jam bilas dengan air. Lakukan hal ini secara teratur.

Tomat dan yogurt untuk masker

Penggunaan tomat dan yogurt tidak hanya bermanfaat untuk mengobati kulit yang berjerawat tapi juga masalah lain pada kulit. Efek pendinginan dari buah tomat yang dikombinasikan dengan protein pada yogurt dapat mendinginkan kulit. Hancurkan tomat dan campurkan dengan dua sendok teh yogurt tanpa pemanis, aduk dan oleskan pada wajah. Setelah 30 menit bilas dengan air hangat.

Tomat saja

Jika kita tidak memiliki cukup waktu untuk membuat masker wajah dan menggunakannya karena terkadang ada hari dimana kita cukup sibuk. Tapi jangan sampai terlewat menggunakan tomat untuk wajah, belahlah tomat dan oleskan langsung pada wajah dengan gerakan melingkar, setelah itu basuh wajah dengan air.

Tomat dan jeruk nipis

Campurkan satu sendok makan tomat yang telah dihaluskan dengan tiga tetas air jeruk nipis lalu oleskan pada wajah dengan menggunakan kapas. Diamkan selama 15 menit, kemudian bilas dengan air hangat.

Tomat dan madu

Cukup dengan mencapurkan tomat yang sudah dihaluskan dengan madu, oleskan pada wajah. Setelah kurang lebih 15 menit lalu bilas dengan air. Diketahui madu mengandung asam pantotenat yang cukup efektif mengobati jerawat, selain itu juga berguna sebagai pelembab alami.

Demikian beberapa cara menyembuhkan jerawat menggunakan tomat, baca juga artikel mengenai 6 solusi menyembuhkan jerawat dengan bahan alami.

Source: http://EzineArticles.com/4082610
0 comments Add a comment
Bck
Cancel Reply
Copyright ©2013 Tips Seputar Kesehatan by Admin
Theme designed by Damzaky - Published by Proyek-Template
Powered by Blogger